Minggu, 17 Juni 2012

Contoh MODUL PKn Materi Proklamasi kelas 7 hasil workshop di SMP shalahuddin


STANDAR  KOMPETENSI
  2. Mendeskripskan makna proklamasi kemerdekaan dan konstitusi pertama
KOMPETENSI DASAR
2.1. Menjelaskan makna proklamasi kemerdekaan
2.2. Mendeskripsikan suasana kebatinan konstitusi pertama

INDIKATOR :
1.    Menggambarkan penderitaaan  dan perjuangan rakyat  serta proses terjadinya proklamasi kemerdekaan bangsa Indonesia.
2.    Menjelaskan makna kemerdekaaan bagi  bangsa Indonesia.


A. PENDAHULUAN
Setiap orang berhak untuk menentukan nasibnya sendiri, mengatur kehidupannya sendiri. Demikian halnya dengan negara. Setiap negara mempunyai hak untuk mengatur negaranya masing-masing, menentukan dasar negara, bentuk negara, bentuk pemerintahan termasuk juga peraturan perundang-undangan dan lain-lainya sesuai dengan kebutuhan yang ada. Tentunya untuk memenuhi semua itu diperlukan suatu kondisi negara yang bebas dari kekuasaan negara lain . Dengan kata lain bahwa suatu negara akan bisa mengatur negaranya sendiri tanpa campur tangan negara lain apabila negara tersebut sudah merdeka.
          Pada tanggal 17 Agustus 1945 bangsa Indonesia sudah merdeka. Tahukah kalian, betapa besar pengorbanan dan semangat rela berkorban demi bangsa dan negara yang telah mereka lakukan ? Kini kita tinggal menikmati buah manisnya kemerdekaan.
          Oleh karena itu pelajarilah materi dalam bab ini dengan sungguh-sungguh agar kalian mampu memahami makna proklamasi kemerdekaan serta bagaimana suasana perjuangan dan pengorbanan mereka saat itu. Disamping itu yang lebih penting adalah agar kita bisa mengambil hikmah dari kemerdekaan ini dan mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif.

B. PRASARAT BELAJAR
Proklamasi adalah ikrar atau pernyataan kemerdekaan bagi bangsa Indonesia sekaligus merupakan tonggak sejarah lahirnya negara Indonesia merdeka.
          Oleh karena itu pelajarilah materi dalam bab ini dengan sungguh-sungguh agar kalian mampu memahami makna proklamasi kemerdekaan serta bagaimana suasana perjuangan dan pengorbanan mereka saat itu. Disamping itu yang lebih penting adalah agar kita bisa mengambil hikmah dari kemerdekaan ini dan mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif.
          Pada modul 1 ini terdapat 4 penggalan, waktu yang diperlukan untuk mempelajari modul ini adalah 16 (enam belas) jam pelajaran termasuk mengerjakan soal evaluasi. Kalian juga dapat mengerjakan tugas di rumah apabila kalian merasa waktu yang tersedia di sekolah tidak memadai untuk menyelesaikan modul ini.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
Pada akhir kegiatan pembelajaran melakui modul ini kalian diharapkan mampu :
1.      Menjelaskan secara singkat sejarah perjuangan bangsa Indonesia dalam mencapai kemerdekaan
2.      Menjelaskan perjuangan bangsa Indonesia dalam mencapai kemerdekaan
3.      Menjelaskan arti kemerdekaan bagi suatu bangsa



Anda akan mempelajari
A.    Perjuangan Kemerdekaan Indonesia
A.1. Perlawanan fisik
A.2. Perlawanan Rakyat
A.3. Perjuangan masa penjajahan Jepang
A.4. Proklamasi kemerdekaan dan maknanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar