Rabu, 14 Desember 2016

PROPOSAL DIKLAT JURNALIS, TO DAN KIR



PROPOSAL
DIKLAT EKSTRA JURNALIS, TANAMAN ORGANIK DAN KARYA ILMIAH REMAJA SMP NEGERI 22 MALANG
TAHUN PELAJARAN 2015/2016


A. LATAR BELAKANG
            Menindaklanjuti program sekolah tahun pelajaran 2015/2016 tentang kegiatan ekstrakurikuler khususnya kegiatan ektrakurikuler Jurnalis, kegiatan ekstrakurikuler Tanaman Organik dan ekstrakurikuler Karya Ilmiah Remaja ketiga kegiatan ekstra ini akan mengadakan diklat bersama dengan harapan apa yang dilakukan ketiga ekstrakurikuler ini mempunyai kesinambungan disamping itu untuk mempermudah kegiatan dan efektifitas waktu dan biaya, dalam  kegiatan ini  peserta didik diajak untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran secara nyata pada sumber belajar yang sesungguhnya di luar sekolah sekaligus sebagai kegiatan refreshing. Hal ini sangat perlu dilakukan untuk memberikan pengalaman terhadap siswa secara langsung. di daerah Malang raya yaitu :
1)    Pembibitan tradisiomal di Desa terong dowo  Tumpang dan pembibitan modern di desa Ngadungan Wajak sebagai tempat belajar life skill. Hal ini dilakukan untuk memperkenalkan agar para siswa sebagai generasi penerus bangsa mengenal cara pembibitan tradisional didesa-desa dan penbibitan modern mengingat di daerah sekitar kita banyak pertanian yang beraneka ragam khususnya pertanian sayur. Adapun obyek yang akan dikunjungi meliputi  proses pembibitan  aneka macam sayur dan bebagai macam tanaman. Di tempat-tempat tersebut siswa ekstra TO diberikan pembekalan life sikll, dengan harapan agar siswa bisa hidup mandiri setelah tuntas sekolah. Sedangkan anak-anak Junalis bisa membuat wawancara terhadap petani sayur sekaligus mengambil foto, sedangkan anak-anak KIR bisa melakukan penelitian terhadap kegiatan pertaniaan
3).   Candi Kidal, ditempat ini siswa dihadapkan pada sumber belajar IPS dengan harapan siswa dapat belajar langsung pada sumber atau kondisi yang sebenarnya sehingga lebih mencintai cagar budaya bangsa. Untuk anak jurnalis bisa menulis berita dan wawancara dengan penjaga candi begitu juga dengan anak KIR bisa membuat penelitian tentang IPS
4). Kolam Njenon, di tempat ini siswa langsung bis refresing dan berenang.
            Kegiatan Belajar dilakukan oleh siswa melalui pengamatan objek secara langsung, praktek maupun penjelasan oleh pemandu dari obyek-obyek tersebut. Hasil pembelajaran dan pengetahuan yang didapatkan oleh siswa digunakan menambah pemahaman tentang kegiatan ekstra yang diikutinya yang dituangkan dalam bentuk tugas  yang telah disiapkan oleh guru ekstra. Pengerjaan tugas dilakukan secara mandiri oleh masing-masing siswa. Hasil pengerjaan tersebut diserahkan kepada guru ekstra untuk ditindaklanjuti.

B. DASAR
            Kegiatan ini didasarkan pada:
Program Kerja Sekolah Tahun Pelajaran 2015/2016 Bidang Kesiswaan, Kurikulum dan Humas. Berkaitan dengan kegiatan ekstrakurikuler

C. MAKSUD DAN TUJUAN
            Kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan pengalaman belajar terhadap siswa secara langsung pada obyek-obyek belajar nyata yang sebelumnya hanya  mereka kenal dengan teori ataupun gambar. Melalui kegiatan pembelajaran obyek diharapkan siswa mampu mengembangkan diri dalam berwirausaha sehingga menjadi manusia yang mandiri dalam menyongsong globalisasi dan pasar bebas untuk Indonesia Emas 2045.
D.  PESERTA
            Peserta kegiatan ini adalah siswa, dan guru Ekstrakurikuler yang terdiri atas
1.   Peserta Ekatrakurikuler Jurnalis, peserta ekstrakurikuler Tanaman Organik dan Ektrakurikuler Karya Ilmiah Remaja.
2.   Guru pembina ekatrakurikuler Jurnalis, TO dan KIR  SMPN 22 Malang yang berjumlah 3 orang, sebagai pendamping kelompok.

E.  PELAKSANAAN
       Kegiatan Diklat direncanakan akan dilaksanakan pada:
       1.  Hari/tanggal                        :  Mingg, 1 November 2015
2. Tujuan                                    :   Malang Raya
a. Desa Ngadungan
b. Desa Mbelung Tumpang
c. Candi Kidal
d. Sumber air Njenon
3. Metode Belajar          :   1).  Pengamatan Obyek
2)  Praktek secara langsung
4)  Tugas  mandiri
4. Jadwal kegiatan sebagaimana tertera dalam lampiran
5. Transportasi               :  5  buah Mikrolet  (@ 13 orang siswa dan guru pendamping)
           

F.  KEPANITIAAN
Susunan panitia kegiatan ini adalah sebagaimana termaktub dalam Surat Keputusan Kepala SMPN 22 Malang sebagaimana terlampir dalam proposal ini.

G. RENCANA ANGGARAN
Kegiatan ini merupakan kegiatan sekolah  sehingga segala kebutuhan kegiatan ditanggung oleh sekolah  seperti termaktub dalam RKAS SMP Negeri 22 Malang.

H. PENUTUP
Demikian rencana kegiatan Diklat ekstrakurikuler Jurnalis, TO dan KIR SMP Negeri 22 Malang Tahun Pelajaran 2015/2016 ini disampaikan guna mendapatkan pesertujuan dan bantuan serta tindak lanjut sebagaimana mestinya. Akhirnya semoga dapat dilaksanakan dengan baik.


 Malang,    25 Oktober 2015


Panitia Diklat Jurnalis, TO dan KIR  SMPN 22 Malang
Tahun Pelajaran 2015/2016


Ketua,                                                                        Sekretaris,




BASUKIONO, S.Pd.
         NIP. 19690426 200303 1 003

Drs. SUMARNO
NIP. 19660308 200501 1 006


Mengetahui dan Menyetujui:
Kepala Sekolah,




ANNY YULISTYOWATI, S.Pd.,MM.
Pembina Tk I
NIP  19620713 198112 2 001



Lampiran 1

SUSUNAN PANITIA DIKLAT
SMP NEGERI 22 MALANG
TAHUN PELAJARAN 2013 – 2014

NO
JABATAN
NAMA
KETERANGAN
1
Penanggung Jawab
Anny Yulistyowati, S.Pd.,MM.
Kepala Sekolah
3
Ketua Pelaksana
Basukiono, S.Pd.
Guru
5
Sekretaris
Drs. Sumarno.
Guru
6
Bendahara
Moch. Syukron S.Pd
Guru


                                                                                     Malang, 25  Oktober 2015
                                                                                     Kepala SMP Negeri 22 Malang,




                                                                                     ANNY YULISTYOWATI, S.Pd., MM.
                                                                                     Pembina TK. I
                                                                                     NIP. 19620713 198112 2 001




Lampiran 2

RENCANA DIKLAT JURNALIS, TO DAN KIR
SMP NEGERI 22 MALANG
TAHUN PELAJARAN 2015 – 2016

NO
WAKTU
KEGIATAN
KETERANGAN
1
06.00 – 06.30
Persiapan
Pengodisian siswa datang sampai dengan siap
2
07.00 – 08.00
Perjalanan ke desa Mbelung Tumpang
Pkl. 07.00  sudah harus berangkat
Pembibitan tradisional
3
08.00 – 09.00
Kegiatan di desa Mbelung Tumpang
-   Siswa dibagi dalam 3 kelompok sesuai dengan ekstranya masing-masing dan bekerja sesuai dengan tugas yang diberikan
-   Persiapan untuk kegiatan selanjutnya.
4
09.00 – 09.30
Perjalanan ke desa Ngadungan Wajak
-    
5
09.30 – 10.30
Kegiatan di desa Ngadungan Wajak
-   Ekstra TO belajar menanam bibit.
-   Ekstra Jurnalis mencari berita /wawancara
-   Ekstra KIR merencanakan penelitian
6
10.30 – 11.00
Perjalanan ke Candi Kidal
-    
7
11.00 – 12.00
Kegiatan di Candi Kidal
-   Siswa melakukan refresing dan mencari berita dan penulisan karya ilmiah bidang studi IPS
-   Persiapan untuk kegiatan selanjutnya
8
12.00 – 12.30
Perjalanan ke Njenon
-    

12.30 – 14.30
Kegiatan di Pemandian Njenon
-   Ishoma
-   Menyelesaikan tugas
-   Istirahat sambil menyegarkan diri
9
14.30 – 15.30
Perjalanan pulang
-   Kembali kesekolah


























Lampiran 3



Anggaran kegiatan

No
Uraian
Masuk
Keluar
PEMASUKAN


1
Anggaran dari sekolah
Rp. 3.025.000





PENGELUARAN


1
Sewa mikrolet 5 X Rp 350.000

Rp. 1.750.000
2
Parkir  @ Rp 5000 x 5 x 2

Rp.      50.000
3
Konsumsi Pembina + Sopir @ 15.000 x 8

Rp.    120.000
4
Aqua 5 dos @ x 25.000

Rp.    125.000
5
Kontribusi pemandu Rp 100.000 x 3

Rp     300.000
6
Karcis Sumber Njenon Rp 1000 x 60

Rp       60.000
7
Pengembangan modul/ tugas siswa 1500 x 60 siswa.

Rp.      90.000
8
Transport Pembina @ Rp 30.000 x 3

Rp       90.000
9
Membeli bibit tanaman organik

Rp     150.000
10
Spanduk

Rp       50.000

Jumlah

Rp  2.785.000


 Malang, 25  Oktober 2015
Mengetahui,
Kepala SMP Negeri 22 Malang,                                 Penaggung jawab kegiatan




ANNY YULISTYOWATI, S.Pd., MM.                       Drs. Sumarno
Pembina TK. I                                                             NIP. 19660308 200501 1 006
NIP. 19620713 198112 2 001

Transport pembina Diklat  Jurnalis, TO dan KIR

No
Nama
Jumlah
Tanda Tangan
1
Drs. Sumarno

Rp. 30.000

1.
2
Basukiono S.Pd

Rp. 30.000

2.
3
M. Syukron S.Pd

Rp. 30.000

3.

Jumlah
Rp. 90.000












































Kontribusi Pemandu lapangan diklat Jurnalis, TO dan KIR

No
Nama
Jumlah
Tanda Tangan
1.

H. Pak Man ( Petani Desa Mbelung)

Rp. 100.000

2.

Ibu Maimun ( Petani pembibitan desa Ngadungan Wajak)

Rp. 100.000

3.

Ibu Patona ( Petani pembibitan desa Ngadungan Wajak)

Rp. 100.000


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar